Polres Binjai Tak Bernyali Berantas Markas Judi
1 min read
BINJAI, Newsnarasi.com – Aparat Penegak Hukum khususnya Polres Binjai seakan mandul tidak berdaya menutup lokasi judi tembak ikan yang ada di Kota Binjai.
Hasil Investigasi awak media, lokasi judi Tembak Ikan tersebut berada di Pasar 3,5 dan 7 Tandam masuk wilayah Hukum Polsek Binjai berkantor di Tandam (Masuk Wilkum Polres Binjai).
Tanpa ada rasa takut para pemain dengan santai nya bermain tembak ikan.
“Lokasi sudah berdiri sejak lama bang, tidak pernah di grebek oleh Polres Binjai, kita duga menerima upeti agar lokasi berjalan dengan aman bang,” ucap salah satu warga dilokasi berinisial AB.
Ditempat terpisah, Kapolres Binjai AKBP Bambang Christanto Utamo melalui Kanit Pidum Polres Binjai IPTU Benjamin Silaban, saat dikonfirmasi awak media melalui via Whatsapp, Sabtu, (5/4/2025) memilih bungkam seribu bahasa. (Red)